Pantai Sri Mersing

Pariwisata Sumut berharap informasi yang di berikan dapat bermanfaat.

Pantai Sri Mersing

Pantai Sri Mersing

Pantai Sri Mersing -  Mungkin kebanyak orang belum tahu di mana letak lokasi Pantai Sri Mersing, Pantai Sei Mersing ini terletak di Desa Kuala Lama, kecamatan Pantai Cermin kabupaten Sergai, perbaungan, ya lebih tepatnya dari setelah dari pantai cermin berjarak sekitar 10 km. Jika dari persimpangan jalan besarnya simpang pabrik PTPN ke pantai lebih kurang lebih kurang 15 menit. Kalau sudah memasuki wilayah toko toko kita belok ke kanan yang kebetulan sekarang sudah ada papan petunjuknya, dengan demikin para pengunjung atau wisatawan tentu saja mudah untuk menemukannya.

Biasanya Pada hari libur atau hari-hari besar pantai ini sangatlah ramai prngunjungnya, biasanya ada berbagai atraksi pangung hiburan keyboard, arena permainan anak-anak bahkan setibanya disana langsung  para pedagang sudah menawari berbagai macam jenis makanan dan minuman bahkan ada warung khusus yang menyediakan makanan khas seafood alias makanan ikan maupun kerang sambal yang rasanya tak terbilangkan nikmatnya. Setelah selesai menikmati santapan hidangan seafood yang lezat, pengunjung dapat memanjakan badannya dengan berjemur di pinggiran pantai ataupun mandi bersama ban ditenggah deburan ombak yang menghempas ke pantai, murah kok sewa bannya sepuasnya hanya Rp.10000

Selain itu pengunjung juga dapat merasakan sarana rekerasi keliling pantai dengan menaiki boat sewaan cukup mengeluarkan uang Rp.20000 para wisatawan atau pengunjung sudah diajak keliling lihat pemandangan indahnya laut wilayah perbatasan antara Sergai dengan Kabupaten Deli Serdang tersebut.

Jadi bagi para wisatawan tunggu apalagi, kalau ingin menikmati indahnya objek wisata yang satu ini selain nyaman untuk bersantai, panoramanya cantik, bersih, makanannya di situ enak, dan lagi area parkir dekat dengan pantai. Begitu sampai di pantai, di situ berjejer pondok pondok untuk tempat istirahat, dengan membayar Rp 30000 biaya sewanya, oh iya tiket masuk ke pantai ini sangatlah terjangkau pengunjung cukup merogo koceknya Rp.5000/orang saja sudah termasuk parkir. Di pinggir pantai ada tanaman cemara yang sengaja di tanam untuk menahan pasir yang terbawa angin, supaya tidak mengganggu kita yang di pondok. Dan juga sebagi pemecah ombak seandainya ada ombak besar yang datang ke pantai.

 

.

Destinasi Lainnya

Hillpark Sibolangit

Hillpark Sibolangit

Hillpark Sibolangit adalah sebuah taman bermain (themepark) yang terletak di Sibolangit dan diklaim sebagai yang terbesar di pulau Sumatera, dengan terbagi menjadi 3 tema besar. Hillpark Sibolangit menyajikan berbagai Wahana-wahana yang menarik diantaranya Roller Coaster (Gelegar), permainan yang satu ini memang paling banyak digandrungi para pengunjung, karena permainan ini dapat menguji adrenalin anda. Sirkuit Roller Coaster di sini cukup panjang, lebih dari 150 meter, dengan belokan tajam dan turunan yang curam. Harga tiket Roller Coaster sekitar Rp. 12.000 per orang. Jika anda senang dengan permainan yang dapat menguji adrenalin anda, wahana yang satu ini cocok anda coba. Ada juga wahana Kincir Raksasa, yang memiliki diameter lebih dari 50 meter, 4D theatre, dan amphiteathre berkapasitas 1,200 untuk pertunjukan dan konser. Dinamakan "Hillpark" karena lokasinya sendiri berada di pegunungan Sibolangit, di mana waktu tempuhnya sekitar satu jam dengan mobil dari Medan.



Vihara Avalokitesvara

Vihara Avalokitesvara

Vihara Avalokitesvara ini terletak di jantung kota Pematang Siantar, dan sangat mudah sekali dijangkau karena letaknya yang sangat strategis. Vihara ini merupakan salah satu bangunan tempat ibadah terpopuler di Sumatera Utara, sebab Vihara yang sangat megah ini mempunyai eksotika yang luar biasa indahnya. Vihara Avalokitesvara yang terletak di kota Pematang Siantar ini tidak hanya populer di kalangan masyarakat kota Pematang Siantar saja, sebab Vihara yang berdiri pada tahun 2005 ini juga menarik perhatian para wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia maupun wisatawan mancanegara, sehingga Vihara ini tidak hanya menjadi tempat ibadah umat Buddha saja, tetapi juga menjadi lokasi wisata religi bagi para wisatawan.



Hairos Water Park Medan

Hairos Water Park Medan

Hairos Water Park Medan adalah wisata rekreasi keluarga yang berlokasi di Jln Jamin Ginting Km.14 Medan tempat wisata ini sangatlah cocok untuk kita kunjungi pada saat-saat liburan, apalagi jika waktu liburan yang kita miliki sekedar waktu liburan yang singkat, karena tempatnya tidak jauh dari pusat Kota Medan. Pengunjung juga dapat menikmati berbagai fasilitas hiburan yang ada disini, sejak mulai memasuki gerbang pengunjung akan melihat berbagai macam wadah permainan seperti bom bom car, happy dragon, mini flight, kuda pusing, video game yang dilengkapi dengan café untuk bersantai. Ada juga kebun binatang, perahu sampan, motor ATV, kincir angin, dan water park sebagai fasilitas hiburan terbaru.



Facebook Fanpage

Rental Mobil

Address

Pariwisata Sumut.
Jl Dr Mansyur Gg Berdikari No 5
Medan, Sumatera Utara - Indonesia
P: 0812 6363 0633
E: info[at]pariwisatasumut.com

Social Media


facebook pariwisata sumut   twitter pariwisata sumut   instagram pariwisata sumut   youtube pariwisata sumut   soundcloud pariwisata sumut